Lifestyle

Mendesain Coworking Space untuk Semua Generasi

Mendesain coworking space merupakan cara untuk mendekorasi dan merubahan suasana tempat kerja yang ternyata sangat penting untuk meningkatkan produktivitas.

2023-05-30T16:01:22

Image

Rista Fathika

Copywriter




Image

Dalam beberapa tahun terakhir, coworking space telah menjadi fenomena yang berkembang pesat di dunia bisnis. Konsep ini menawarkan lingkungan kerja yang fleksibel, kolaboratif, dan kreatif bagi individu dan perusahaan. Salah satu tantangan dalam mendesain coworking space adalah menciptakan ruang yang dapat memenuhi kebutuhan semua generasi pengguna. Dengan demografi yang beragam, penting untuk mempertimbangkan preferensi, gaya kerja, dan kebutuhan dari setiap generasi untuk menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan produktif.

Bekerja dari Cafe atau Coworking Space?

Sejumlah kafe memberikan pilihan tempat duduk sofa nyaman dengan meja bundar di depannya. Desain interior meja panjang dengan deretan kursi di depan jendela panjang adalah daya tarik tempat nongkrong untuk pemasaran di tempat lain. Pemandangan itu sering kita temui di kafe-kafe pada umumnya.

Banyak orang yang datang ke kafe, tidak hanya untuk makan atau berkumpul bersama rekan. Tetapi, juga untuk membuka laptop atau menyelesaikan tugas-tugas kantor atau kuliah. Kadang, urusan menu jadi nomor dua dan orang-orang lebih melihat dari hal-hal kecil, seperti tempat duduk, mejanya, serta ruangnya.

Dari kondisi tersebut pun terlihat, dekorasi, desain, dan suasana ternyata sangat penting menggenjot produktivitas. Bukan hanya tempat yang mudah dijangkau banyak orang, tapi tempat yang nyaman untuk bekerja lebih banyak dan lebih cepat.

“Produktivitas tempat kerja bukanlah hanya tentang kemampuan untuk menyelesaikan tugas dengan efisiensi, tetapi juga tentang mempertahankan tingkat kebahagiaan dan kesejahteraan,” kata Jamie Fertsch, Direktur dan Co-Founder XDesk, seperti yang dikutip dari Business News Daily.

Di coworking space, lokasi strategis memang jadi sisi marketing yang paling baik, tapi desain dari tempat itulah yang sebenarnya menjadi barang jualan untuk orang-orang datang ke sana. Ditambah lagi, pasar coworking space dewasa ini sudah semakin berkembang hingga membuat rentang usianya menjadi sangat jauh.

Para milenial memang merupakan sasaran utama pasar coworking space dengan segala rasa ingin bebas dan mengatur pekerjaan mereka sendiri. Tidak heran, generasi inilah yang paling banyak memenuhi tempat-tempat ini. Namun, generasi yang lebih muda, Gen Z, pun sudah mulai untuk datang ke coworking space dan meluangkan waktu mereka di sana.

Baca juga: 5 Fasilitas yang Wajib Ada di Coworking Space

Generasi yang lebih tua, baby boomer, juga sering menggunakan coworking space untuk tempat bekerja. Oleh karena itu, kita perlu mengembangkan strategi khusus untuk mendesain coworking space agar bisa nyaman bagi semua kalangan yang ingin menggunakannya.

Alasan “Space” Sangan Penting di Coworking Space

Setiap individu berbeda dan masing-masing tidak bisa dimasukkan ke dalam kotak yang sama. Karena itu, kadang ada perbedaan produktivitas dalam setiap orang di dalam kantor yang sama. Kita baru melihat dari sisi produktivitas, belum dari generasi apa orang tersebut lahir dan tipe seperti apa dia dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Para milenial sekarang sedang berada di antara baby boomer dan Gen Z. Cara dan gaya bekerja generasi-generasi tersebut pun berbeda. Introver dan ekstrover punya cara yang berbeda dalam berkomunikasi dengan orang lain. Di samping itu, para pekerja solo dan grup pun kiranya akan punya tipikalnya masing-masing.

Coworking space kiranya dapat berinvestasi yang besar dalam desain guna membuat pekerja merasakan manfaat bekerja di sana; bukan hanya soal produktivitas, melainkan juga kemudahan berhubungan dengan orang lain.

Para penyedia layanan coworking space pun dapat menyediakan tempat terbaik untuk banyak orang menyelesaikan tugas mereka, sekaligus memberikan motivasi dan menjaga kesehatan, dalam artian work life balance, selama bekerja.

Memilih Coworking Space yang Tepat

Memilih coworking space yang tepat untuk bekerja tentu memerlukan banyak faktor. Misalnya, sebuah pantry yang menyediakan kopi gratis mungkin jadi fasilitas yang dicari banyak orang. Begitu pula dengan desain yang perlu juga diperhatikan.

Space Matrix melaporkan, beberapa kunci yang membuat mendesain coworking space itu sangat berpengaruh. Salah satu poinnya menyebutkan, menambahkan unsur alam mampu meningkatkan ketenangan. Menambahkan tanaman hias, tembok hidup, dan sejumlah jendela untuk pencahayaan alami membawa manfaat pada fisik dan psikologis untuk meningkatkan kreativitas di dalam bekerja.

Baca juga: Cara Hemat Memulai Bisnis Startup dengan Virtual Office

Kaum milenial lebih suka dengan suasana terbuka dengan meja panjang untuk memudahkan seseorang berkomunikasi dengan orang lainnya. Namun, sebuah tempat tertutup juga kadang menjadi perhatian banyak orang, khususnya introver, pekerja solo, atau mereka yang ingin segera menyelesaikan pekerjaannya.

Coworking space yang baik juga butuh sebuah ruangan breakout untuk bersantai atau bahkan mengeluarkan ide baru. Di tempat tersebut, berbagai aktivitas, termasuk kolaborasi antar rekan kerja pun dapat terjadi.

Demikian pula dengan setiap sudut di coworking space yang bisa berguna untuk masing-masing pekerja dengan latar belakang yang berbeda pula. Pekerja bisa datang dan memilih ruangan mana yang ingin mereka pilih untuk menjadi lebih produktif. Sehingga berbagai tugas yang mereka kerjakan bisa maksimal berkat adanya cara mendesain coworking space dengan dekorasi yang bagus dan membuat suasana jadi lebih nyaman untuk bekerja lebih produktif.

Apakah Anda mencari coworking space strategis di Jakarta untuk meningkatkan produktivitas kerja Anda? Jangan khawatir, Workfrom hadir untuk membantu Anda! Kami akan membantu Anda menemukan ruangan kerja yang sesuai dengan anggaran dan kebutuhan Anda. Temukan ruangan kerja Anda sekarang dan tingkatkan produktivitas kerja Anda!

Dapatkan coworking space sekarang!

Image

Rista Fathika

Copywriter

Elevate Your Online Presence Now!

Tired of being invisible? Let our real estate marketing experts put your office tower on the map. More visibility. Better leads. Bigger sales. 

Talk to an Expert
Image

Talk with Us and Find the Ideal Strategy

We build a culture where client are welcomed to engage proactively in discussion to express their ideas, preferences, and feedbacks.

Image

Free Consultation

Image

Website Design Preferences

Image

Marketing Strategy Discussion

Office Phone

+62 21 39730083

Office Address

Centennial Tower 29th Fl. Unit D-F, Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 24-25, Jakarta 12930

Image

Workfrom is a real estate digital marketing agency specializing in office tower. We provide solution to enhance office tower online visibility through website creation, digital marketing, and lead management.

Image

Centennial Tower 29th Fl. Unit D-F, Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 24-25, Jakarta 12930

Image

+62 21 39730083

ImageImageImageImageImage

Workfrom @2024. All rights reserved.